Cara Membuat Efek Outer Glow Di CorelDRAW X7

Hai Sobat.. Perkenalkan saya Rahmat Art pemula sedikit sok tau, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi ilmu pengetahuan tentang coreldraw. Pada jaman digital yang semangkin maju ini tentu kita di tuntut untuk serba bisa, begitu pula belajar berbagai macam desain, belajar desain sangat penting, baik untuk mencari uang maupun untuk bekerja di percetakan, anda akan di tuntut harus bisa coreldraw maupun yang lain nya seperti, Adobe Ilustrator, Photoshop dan sebagai nya. 

Nah langsung saja pada hari yang cerah, mendung, gerimis, hujan, badai, panas ini saya akan berbagi Cara Membuat Efek Outer Glow Di CorelDRAW X7

Di dalam aplikasi terdapat Efek Outer Glow,  Efek Outer Glow tersebut maksudnya adalah efek cahaya yang mengelilingi diluar objek, sebenar nya itu adalah bayangan yang kita buat dari gambar yang kita buah,  contohnya seperti gambar dibawah ini:


Cara membuat nya cukup mudah, silahkan anda simak tutorial bergambar dibawah ini.
Ingat, tutorial ini di maksud kan untuk pemula, bukan untuk anda yang sudah mahir.

Cara membuat efek tersebut ikuti langkah dibawah ini:

Step 1 : Buat dulu gambar vector mengunakan pen tool yang telah dibuat sebelumnya misal sebagai contoh seperti gambar berikut. 


Step 2 : beri warna hitam objek kurva gambar orang climbing caranya seleksi objek kemudian klik warna hitam di Color Palette letaknya di pojok kanan. kemudian buat bacground warna hitam.


Step 3 : Sseleksi objek kurva gambar orang climbing, pada menu Toolbox pilih Drop Shadow tool dan pada Property Bar klik drop down Preset list pilih Small Glow, hasilnya akan berwarna gradasi putih, Silahkan perhatikan gambar di bawah ini.


Step 4 : Silahkan ganti warna, disini misalnya saya membuat atau menganti warna abu-abu menjadi warna kuning pada Shadow color yang letaknya di Property bar, sehingga warna banyangan berubah menjadi kekuningan.



Step 5 : Nah tahap selanjut nya adalah memperhalus efek tersebut dengan cara break apart atau menekan Ctrl+K di keyboard pada efek Drop Shadow tadi. tanda kalau sudah terpisah adalah, bayangan sama object akan bisa di pisahkan.



Step 6 : Setelah itu pada menu Bitmaps pilih Convert To Bitmap.


Step 7 :  Akan muncul gambar, lalu klik Ok saja, nah selatah itu object otomatis sudah bisa diberi efect blur untuk memperhalus bayangan pada gambar. Lanjut ke langkah 8


Step 8 : Masih pada menu Bitmaps > Blur > pilih Gaussian Blur... atur pada slider Radius untuk memperhalus objek bitmap tersebut.


Step 9 : Atur radius yang kalian ingin kan.


Nah, sampai disini sebenar nya sudah jadi, akan tetetapi, bayangan kuning tadi masih berada didalam area bacground, untuk itu cara mengatasi nya, anda perlu memasukan nya ke dalam area bacground yang telah kita buat, cara nya seperti ini.



Step 1 : Klik kanan pada gambar, lalu pilih PowerClip Inside


Step 2 : geser sedikit object keluar dari bacground, klik pada bagian bacground yang sudah tidak ada object.


Step 3 : Masukkan Object tadi lagi ke dalam bacground, kemudian klik tanda panah sperti gambar di bawah ini.


Demikian, Semoga bermanfaat :) 

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Cara Membuat Efek Outer Glow Di CorelDRAW X7"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel